UPACARA PENGEMBILAN SUMPAH/JANJI DAN PENYERAHAN SK PENGANGKATAN PPPK PARUH WAKTU
PENYERAHAN SK PENGANGKATAN PPPK PARUH WAKTU PEMERINTAH KAB. PADANG LAWAS UTARA

By Admin Website 08 Jan 2026, 09:36:19 WIB pengumuman

Berita Terkait

Berita Populer

UPACARA PENGEMBILAN SUMPAH/JANJI DAN PENYERAHAN SK PENGANGKATAN PPPK PARUH WAKTU

Keterangan Gambar : Kantor Bupati Padang Lawas Utara


Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara menggelar pengambilan sumpah / janji sekaligus penyerahan Surat Keputusan pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Paruh Waktu. Kegiatan berlangsung di halaman Kantor Bupati Paluta pada Rabu, 7 Januari 2026.

Agenda ini menjadi langkah strategis dalam penataan aparatur serta penguatan kualitas layanan publik di daerah. Sebanyak 3.390 PPPK Paruh Waktu resmi diangkat. Mereka berasal dari formasi tenaga pendidik, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis di lingkungan Pemkab Padang Lawas Utara.

Dalam sambutannya, Bupati Padang Lawas Utara H. Reski Basyah Harahap, S.STP., M.Si menegaskan bahwa pengangkatan PPPK Paruh Waktu mencerminkan komitmen pemerintah daerah dalam menata tenaga non ASN secara sistematis, terukur, dan taat regulasi.

Ia menekankan bahwa pengambilan sumpah dan penyerahan SK bukan sekadar kegiatan administratif. Momentum ini menandai dimulainya tanggung jawab pengabdian yang menuntut integritas, dedikasi, dan profesionalisme. Bupati juga menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh PPPK Paruh Waktu yang resmi bergabung sebagai bagian dari ASN Pemkab Padang Lawas Utara.

Menurutnya, sumpah dan janji yang diucapkan mengandung tanggung jawab moral kepada masyarakat, daerah, dan Tuhan Yang Maha Esa. Karena itu, setiap PPPK diminta bekerja disiplin, jujur, dan bertanggung jawab. Mereka juga dituntut menjaga etika, sikap, serta perilaku sebagai aparatur negara.

Dengan bergabungnya ribuan PPPK Paruh Waktu, pemerintah daerah berharap terjadi peningkatan kinerja birokrasi. Dampak positif diharapkan terlihat pada penyelenggaraan pemerintahan, percepatan pembangunan, dan peningkatan mutu pelayanan publik.

Bupati menegaskan bahwa keberhasilan pembangunan daerah sangat bergantung pada aparatur yang profesional dan berkarakter. PPPK Paruh Waktu diharapkan mampu menjadi bagian dari solusi, menghadirkan inovasi, dan mendorong perubahan positif di unit kerja masing-masing.

Kegiatan ditutup dengan penyerahan SK pengangkatan yang selanjutnya didistribusikan melalui instansi terkait. Penyerahan ini menandai dimulainya tugas dan tanggung jawab baru sebagai aparatur sipil negara di Kabupaten Padang Lawas Utara.

Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Padang Lawas Utara Basri Harahap, pimpinan DPRD Padang Lawas Utara, Dandim 0212 TS, Kapolsek Padang Bolak, Sekretaris Daerah Kabupaten, perwakilan Kejaksaan Negeri, para kepala OPD, camat, unsur TP PKK dan DWP, serta seluruh peserta upacara.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment